Untuk ulasan gadget Android kali ini saya akan coba mengulas tentang PC tablet lokal produk Advan bernama Advan Vandroid T4, sebelumnya saya pernah mengulas mengenai PC tablet buatan Advan lainnya bisa dibaca pada postingan yang berjudul Advan Vandroid T6 Spesifikasi dan Harga, sebagai perbandingan baik dari segi harga maupun spek saya sarankan untuk mengecek beberapa PC tablet Indonesia lainnya seperti IMO Tab Z5 Spesifikasi dan Harga atau Beyond B-Pad Spesifikasi dan Harga.
Dilihat dari spesifikasi Advan Vandroid T4 sudah mengadopsi sistem operasi mobile Android terbaru saat ini yaitu Android 4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) kemudian untuk dapur pacu mengandalkan prosesor Cortex-A8 dengan kecepatan 1 GHz dan memori RAM 1 GB, tablet yang memiliki dimensi 203 x 153 x 11 mm dengan lebar layar seluas 8.4 inci ini dilengkapi dengan cover body hitam doff, memiliki keunggulan mencegah goresan yang disebabkan debu atau kotoran yang menempel. Selanjutnya untuk memberikan kemudahan pengguna dalam mengoprasikan layar 8 incinya, Advan juga dibekali kemampuan GPU (Graphic Processing Unit) CG800. Dengan kemampuan tersebut, Advan Vandroid T4 mampu menangkap sentuhan di lima titik sekaligus dan menampilkan gambar hingga ke kualitas HD (high definition) sampai 1080 piksel.
Spesifikasi Advan Vandroid T4
- Arm® Cortex™ A8 1GHz Processor (256KB L2 Cache)
- 8.4″ Display TFT 800×600 WVGA (Capasitive Screen)
- Android 2.3 Gingerbread OS, upgradeable to ICS
- Internal RAM 512 MB
- Internal Memory NAND Flash 4 GB
- Support MicroSD card up to 16GB (SDHC)
- Integrated WiFi 802.11 b/g/n
- Camera 2.0 MP
- Built-in Microphone and Speaker
- Interfaces : Mini HDMI port, Mini USB 2.0 port, Audio port 3.5mm (mic/speaker), MicroSD slot, DC 5V in
- G-Sensor Control : 3 Axis
- Battery Li-polymer 2500 mAh
- Application : Browser, Calculator, Calendar, Camcoder, Camera, Clock, Email, Gmail, Maps, Android Market, Media Player, Google Search, Google Talk, Java.
- Video Format : AVI, 3GP, MP4, RM, RMVB, FLV, MKV, MOV, VOB, DAT, WMV
- Audio Format : MP3, WAV, OGG, FLAC, APE, AAC
- Image Format : JPG, JPEG, BMP, GIF (Statis), PNG
- E-Book Format : PDF, EPUB, TXT, FB2, PDB, RTF
- Support Modem External (hanya merk modem tertentu)
Paket Penjualan
- Advan Vandroid T4 (VDT4C84GBBY)-Black
- Charger Adapter
- USB Cable
- Mini USB Converter
- Hands Free
- User Manual
Sedangkan untuk harga Advan Vandroid T4 saat ini dijual dipasaran dengan kisaran harga Rp. 1.500.000,-an cukup murah bukan!
No comments:
Post a Comment