Masih seputar root hp Android khususnya root Samsung Android, masih permintaan dari pengunjung blog Android Gratis, yang meminta cara root Samsung Galaxy Ace. Oleh karena itu melalui postingan ini saya akan coba share cara mudah root Samsung Galaxy Ace. Namun perlu diketahui bahwasannya root Samsung Galaxy Ace ini khusus bagi pemilik gadget Android Samsung Galaxy Ace S5830 yang bekerja pada sistem operasi Android 2.3.5 Gingerbread versi DDKQ5 atau DDKQ6. Untuk mengetahui versi ini bisa dengan cara Settings > About Phone > Firmware Version. Sebelumnya bagi yang mencari tutorial root Samsung Android lainnya bisa melihat seperti cara root Samsung Galaxy Mini, cara root Samsung Galaxy Tab, cara root Samsung Galaxy Young, cara root Samsung Galaxy Pocket, dan yang terbaru cara root dan unroot Samsung Galaxy Y Duos.
Cara Root Samsung Galaxy Ace :
- Pastikan baterai ponsel anda dalam kondisi penuh, minimal 60%
- Aktfikan fungsi USB Debugging, caranya masuk Settings > Applications > Development > USB Debugging.
- Download upd_1.zip, lalu simpan dalam sd card memori anda, letak diluar folder saja.
- Hidupkan Samsung Galaxy Ace anda dengan cara menekan secara bersamaan tombol Volume Up + OK, tujuannya masuk ke recovery mode.
- Di recovery mode, pilihlah "Install zip from SD Card" lalu pilih "Choose Zip from SD".
- Dengan bantuan tombol volume up dan tombol volume down, pilihlah upd_1.zip tadi, sabar menunggu sekitar 5 atau 10 menitan.
- Reboot, selamat sekarang Samsung Galaxy Ace anda telah berhasil di root.
No comments:
Post a Comment